Hadapi Bhayangkara FC, Persitangsel Siapkan Mental

Tangsel - Persiapan mental Persitangsel untuk menghadapi juara Liga Indonesia, Bhayangkara FC dalam putaran pertama Piala Indonesia 2018 berjalan lancar. Sesuai dengan jadwal yang dikeluarkan oleh PSSI, Persitangsel melawan Bhayangkara FC akan berlangsung pada, Sabtu, 30 Juni 2018 pukul 15.30 WIB bertempat di Stadion Krakatau Steel, Cilegon, Serang, Banten.

Ketua Askot PSSI Tangsel sekaligus Sekertaris Daerah Pemkot Tangsel Muhamad mengatakan segala persiapan sudah beres dan siap menjamu Bhayangkara FC. "Kita sudah siap dari lapangan, permasalahan ijin juga sudah dituntaskan. Kemudian, nanti Jumat 29 Juni 2018 sore, tim Bhayangkara juga meminta akan memakai lapangan untuk latihan. Sedangkan, Persitangsel akan latihan pagi harinya," ujar Muhamad.

Terlepas dari itu, ke 25 pemain Persitangsel siap adu kekuatan dengan juara Liga Indonesia 2017 ini. Berbagai persiapan uji coba pun, sudah dilakukan Persitangsel. "Pemain sudah siap, ada 25 pemain termasuk tiga pemain senior yaitu Saipul pemain tengah, Bejo Umbara pemain depan dan Ari Priyatna pemain depan. Apalagi, Ari yang pernah membela Persikota bisa menularkan pengalamannya ke rekan timnya," ungkap Muhamad.

Muhamad pun, mengutarakan nada optimis bisa memberikan perlawanan pada saat menjamu Bhayangkara FC dan sangat butuh dukungan dari masyarakat Tangsel. "Pastinya, saya harap masyarakat Tangsel bisa berbondong-bondong datang ke Stadion untuk mendukung Persitangsel bersama dengan Tazmania (suporter Persitangsel)," ucapnya.

Untuk bisa menyaksikan laga Persitangsel melawan Bhayangkara, penonton yang datang akan dikenakan harga tiket masuk (HTM) dengan dua kategori. "Ada dua kategori tiket nantinya yang sudah disiapkan. Kategori VIP dijual dengan harga Rp 50 ribu dan untuk kategori tribun dijual dengan harga Rp 20 ribu. Semoga masyarakat Tangsel bisa datang untuk mendukung Persitangsel," harapnya.

Rate this item
(0 votes)
Go to top