Dikeluhkan Warga Sering Bolos, Camat Bakal Tindak Sekdes Cileles

Lebak, lensafokus.id -- Aparatur Sipil Negara dalam menjalankan tugasnya berpedoman kepada Peraturan Pemerintah tentang ASN Seperti halnya diduga ada salah seorang ASN di salah satu desa dan menjabat sebagai Sekretaris desa Cileles (Sekdes) sering mangkir tidak melaksanakan tugasnya sebagai mana ASN.

Ketika Lensa fokus mendatangi ke kantor desa pada Jam 10 pagi Senin (18/3/2024) mempertanyakan Sekretaris desa Pak Sekdes belum ada kekantor mungkin masih di rumah," Ujar Staf Linmas.

Sementa itu Istri sekdes mengatakan bapak masih tidur kekantor desa atau tidaknya saya tidak tahu," ucapnya.

Menanggapi hal tersebut Agus Bahtiar selaku Camat Kecamatan Cileles mengatakan saya sudah sering melakukan pembinaan terhadap ASN yang menjadi Staf desa namun jika ada Aparatur sipl Negara (ASN) tidak disiplin itu sepenuhnya ranah atau kewenangan kepala desa untuk menegurnya," Ujar Agus Bahtiar.

"Dalam waktu dekat saya akan menegur secara langsung Selain itu, kemangkiran oknum PNS ini juga dapat mengurangi produktivitas lembaga dan memberikan dampak negatif pada lingkungan kerja," Kata Agus. (Cecep)

Rate this item
(0 votes)
Go to top