"Iya benar bahwa usulannya telah kami terima dan insyAllah akan di laksanakan kegiatan Pembangunan pada Tahun anggaran 2024 nanti," ujar Yudi saat di temui di ruang kerjanya Rabu (7/12/2023).
Yudi juga menyampaikan bahwa pada Tahun anggaran 2023 ini SDN Cikuya 2 telah mendapat Rehab ringan sebanyak tiga ruang kelas karena di anggap sudah tidak layak dipergunakan lagi.
Pada Tahun anggaran yang akan datang di lanjutkan lagi rehab dan pergantian atap dengan menggunakan baja ringan, jendela dan lantai yang sudah mengalami kerusakan karena sudah di anggap tidak layak dan membahayakan siswa.
Selain rehab tiga ruang kelas, SDN Cikuya 2 juga mebdapat bantuan bangunan usaha Kesehatan Sekolah ( UKS ) dari sumber dana aloksi khusus ( DAK ) serta tambahan dua ruang kelas baru ( TRKB ).
Sementara Kepsek SDN Cikuya 2 Sulisetyorini berharap kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang supaya dapat di kabulkan permohonan Rehab serta tambahan dua Kelas baru ( TRKB ) dan ruang Usaha kesehatan sekolah ( UKS ) dengan tujuan agar program Sekolah dapat berjalan secara optimal sesuai dengan apa yang di harapkan tandasnya.
Sulis juga menyampaikan bahwa di SDN Cikuya 2 terus menjalin kerja sama dengan seluruh masyarakat Perumahan Taman Adiayasa serta mendapat dukungan sepenuhnya dari komite dan Alhamdulillah apa yang kami rencanakan tersebut dapat di terima dengan baik pungkasnya. ( war )