Grand Opening Kopi Niubi Tangerang, Dengan Hastag “Made With Love” pilihan tepat untuk Kawula Berjiwa Muda

TANGERANG, lensafokus.id -- Ada yang menarik di Jl. Boulevard Raya Gading Serpong,  Tangerang, Banten. Hadirnya Kopi Niubi memberikan surga baru bagi para kawula muda  para penikmat kopi, bukan hanya sekedar nongkrong, tapi juga tempat yang nyaman untuk  sekedar bahas prospek bisnis.

Kopi Niubi melakukan grand opening dibuka secara resmi. Tak tanggung-tanggung, tamu undangannya pun bukan main, turut hadir Ashok Kumar, Ketua Harian PHRI (Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia) Banten, Awang Setiaji, selaku founder CEC (Creative Idea Course), H. Arifin, Ketua PHRI Kabupaten Tangerang, Bendahara Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama, Ahmad Arifin dan para sahabat Idepreneurs yang solid ikut memeriahkan acara ini. Jumat (12/03/2021).

Konsep yang ditawarkan Niubi sangat simple dan filosofis, mengusung hastag "Made With Love", artinya dalam setiap racikan yang ada disetiap menu dibuat dengan kekuatan hati dan penuh cinta. Dari beberapa menu andalan yang beragam, produk dengan cita rasa kopi tetap yang terdepan, karena saat ini sektor barista sedang naik daun.

Dalam sambutannya, sosok Koh Aliung memiliki mimpi yang sederhana, dengan kopi Niubi tidak hanya sekedar kopi dan rasa, tapi ada momen kenangan yang bisa menjadi kekuatan dari sebuah persahabatan dan kuatnya rasa kekeluargaan.

"Kopi Niubi memang hadir ditengah persaingan maraknya sektor usaha serupa, namun yang kami tawarkan disini adalah, user exprience, racikan yang pas ditopang oleh para ahli barista, serta menu lainnya, didukung dengan suasana tempat yang nyaman, saya yakin Kopi Niubi jadi pilihan yang bisa dimasuki oleh semua segmen umur",  jelas Aliung.

IMG 20210313 WA0047 compress39

Hal senada pun diutarakan oleh sosok inspiratif, Ashok Kumar, bahwa sebuah tempat nongkrong kopi harusnya melahirkan satu dan beberapa ide kreatif yang lahir dari pemikiran anak-anak muda demi menggeliatnya roda perekonomian di tengah pandemi saat ini.

"Kabar baik tengah berpihak kepada kita, kebijakan yang digelontorkan oleh Kementerian Pariwisata akan membawa angin segar bagi para pelaku ekonomi kreatif. Kondisi pandemi saat ini, kita dituntut untuk kreatif dalam mengemas, memadukan produk yang biasa menjadi luar biasa", jelas Ashok dengan semangatnya.

Namun ternyata perkembangan dari Kopi Niubi tidak lepas dari tangan kreatif Prianto Indra, diakui sebagai sahabat dekat Aliung, rupanya tindak tanduknya patut diperhitungkan sehingga kedai Kopi Niubi ini bisa memiliki cabang di Jakarta Selatan, Jakarta Barat dan Tangerang.

"Semangat persahabatan dan jiwa enterpreneur kami yang mendorong lahirnya Kopi Niubi, saya akui banyak kedai serupa dengan nama yang keren-keren, tapi Kopi Niubi lebih dari itu, dengan nongkrong disini, suasana kekeluargaan dan eratnya persahabatan sangat kentara, kami komitmen dalam hal itu", pungkas Prianto Indra selaku pengusaha properti di bawah naungan Badak Perkasa Group.

Di lain pihak, tamu undangan yang juga merupakan kolega sahabat dekat ikut mendukung dan mendoakan untuk suksesnya Kopi Niubi. Ruh tersebut yang memang dirasakan di Kopi Niubi, tidak berjalan sendirian namun aroma keakraban sangat terasa.

(Red)

Rate this item
(2 votes)
Go to top