Mulai Hari Ini Anggota DPRD Kabupaten Tangerang di Vaksin Covid-19

Tigaraksa, lensafokus.id -- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Tangerang melaksanakan Vaksinasi Covid-19 Tahap kedua Periode pertama bagi pelayanan publik Kabupaten Tangerang.

Sebanyak 47 orang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Tangerang ( DPRD ) mulai hari ini di lakukan Vaksin di Gedung Serba Guna ( GSG ) Tigaraksa, Kamis (25/02/2021).

Anggota Dewan yang mendapat Vaksin pada hari pertama adalah Lisiawati Lase dari Komisi 3 partai PDIP dan Yaya Ansori juga dari komisi 3 Partai Demokrat. Usai di Vaksin ia mengatakan tidak ada rasa apa-apa cuma rasanya seperti di gigit semut.

Program Pemerintah kita harus dukung, tujuan dari pada Vaksin yaitu untuk memutus mata rantai pandemi Covid-19.

"Saya juga sampaikan kepada masyarakat jangan takut di vaksin, tidak ada rasa sakit serta tidak ada efek samping, buktinya setelah di vaksin malah badan saya segar", pungkasnya.

IMG 20210225 WA0054 compress34

Hal senada juga di sampaikan oleh anggota Dewan Yaya Ansori, kita dukung program pemerintah agar memutus penularan mata rantai Covid-19 di Negara kita, jangan takut di suntik, tidak ada rasa sakit kok paparnya.

Sementara Sekda Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyad mengatakan alhamdulillah pelaksanaan Vaksin ke dua berjalan tertib, lancar dan tetap mengikuti Protokol Kesehatan ungkapnya.

Vaksin tahap ke 2 Kabupaten Tangerang di peruntukan bagi tenaga pelayanan Publik karena mereka bersentuhan langsung dengan masyarakat. Pada tahap ke dua jumlah peserta Vaksin yaitu Kodim sebanyak 60 orang.

DPRD 47 orang, Polresta Tangerang 60 orang, Dinas Perhubungan 25 orang, Kepala organisasi Pemerintahan Daerah, ( OPD ) 35 orang, Satpol PP 25 orang, Dinas Pendidikan 30 orang dan BPBD 25 orang BPBD.

Adapun waktunya di mulai pada jam 8.30 sampai pukul 16:00 Waktu yang di sediakan oleh panitia selama tujuh hari kecuali hari minggu ujar salah satu satu petugas Vaksin Umri dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang.

Lanjut Umri, sebelum di lakukan Vaksin syaratnya harus sarapan terlebih dahulu supaya enak badan kita tandasnya. Sementara petugas dari Satpol PP yang di temui usai di Vaksin menuturkan tidak ada rasa sakit kecuali pegal dikit saja, nanti juga hilang katanya.

(War)

Rate this item
(0 votes)
Go to top